Ingin Bangun Gedung Perpustakaan, DPK Pidie Jaya Konsultasi DAK ke Perpusnas

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Salemba, Jakarta - Bupati Pidie Jaya Aiyub Bin Abbas  bersama jajarannya di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK)  Kabupaten Pidie Jaya melakukan kunjungan ke Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI. Kunjungan dilakukan untuk melakukan konsultasi Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik subbidang perpustakaan.

Bupati Aiyub menyampaikan, keinginannya untuk membangun gedung perpustakaan. Pasalnya, di Kabupaten Pidie Jaya belum memiliki Gedung Layanan Perpustakaan.

"Kami masih belum memiliki gedung perpustakaan, kedatangan kami mencari solusi untuk dapat membangun perpustakaan melalui DAK subbidang perpustakaan," ujar Aiyub, Kamis (6/1/2021).

Aiyub menambahkan, pihaknya telah mengajukan permohonan DAK untuk pembangunan gedung di tahun 2022.

Menurutnya, keberadaan perpustakaan penting di masyarakat, selain untuk menambah pengetahuan sekaligus diharapkan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Deni Kurniadi menjelaskan, bahwa Perpusnas merupakan Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) yang mengurusi bidang perpustakaan. Sesuai dengan fungsinya, Perpusnas menjadi perpustakaan pembina untuk semua jenis perpustakaan.

"Maka perlu adanya sinergi antara Perpusnas dengan pemerintah daerah dalam mengembangkan perpustakaan," kata Deni.

Deni mengapresiasi, Kabupaten Pidie Jaya yang telah membentuk kelembagaan perpustakaan. Pasalnya, dari 514 kabupaten/kota, ada 493 diantaranya telah memiliki kelembagaan dinas perpustakaan.

Mengenai bantuan DAK, Deni menyarankan agar Kabupaten Pidie Jaya dapat merevisi DED dan memastikan sertifikat lahan tersebut memang dimiliki oleh Pemkab Pidie Jaya.

"DED yang ada bisa direvisi sambil menunggu aplikasi KRISNA dari Bappenas dibuka di bulan Februari hingga Juni," terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Deni Kurniadi memberikan buku Impact Story kepada Bupati Pidie Jaya Aiyub Bin Abbas. Buku tersebut berisi mengenai testimoni penerima bantuan program Transformasi Berbasis Inklusi Sosial.

 

Reportase: Wara Merdeka

Fotografer: Ahmad Kemal

PerpusnasPerpustakaan NasionalBuku TerbaruPerpusnas RIPerpustakaan Nasional Republik IndonesiaKoleksi Digital

Hak Cipta 2022 © Perpusnas Republik Indonesia

Jumlah pengunjung: NaN