Kembangkan Perpustakaan Khusus, KLHK Berkolaborasi dengan Perpusnas

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Jakarta – Kegiatan masyarakat saat ini sangat dibatasi karena pandemi yang melanda seluruh dunia. Tetapi hal itu tidak menyurutkan niat Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dan Perpusnas untuk berkolaborasi dalam bidang perpustakaan. Kolaborasi itu diwujudkan dalam bentuk penandatanganan kesepakatan bersama.

Kesepakatan dituangkan dalam tujuh ruang lingkup yaitu penyediaan, pemanfaatan bersama sumber – sumber informasi dan koleksi perpustakaan dan penyebarluasan informasi bidang lingkungan hidup dan kehutanan; peningkatan kapasitas sumber daya manusia; pemanfaatan sarana dan prasarana serta pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK); integrasi jejaring nasional perpustakaan melalui pengembangan pangkalan data Katalog Induk Nasional (KIN) dan repository digital nasional Indonesia One Search (IOS); advokasi peningkatan literasi untuk kesejahteraan masyarakat dan kegemaran membaca; dan kegiatan lain yang disepakati para pihak.

“Yang paling penting kita mempercayai bahwa ilmu – ilmu terapan dibutuhkan di desa. Banyak hutan ada di wilayah pedesaan bukan di wilayah perkotaan di situlah nanti literasinya melalui pustakawan dan penyuluh kehutanan”, terang Syarif Bando, Kepala Perpusnas.

Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Perpusnas saat kunjungan Kepala Perpustakaan Emil Salim KLHK Mochamad Satori dan  Perpustakaan Emil Salim KLHK Nurheni Astuti saat menyampaikan naskah MoU di Ruang Rapat Pimpinan lantai 5 Gedung Fasilitas Layanan Perpusnas Medan Merdeka Selatan pada Kamis (29/07/2021)

Implementasi kerja sama yang akan ditindaklanjuti oleh kedua belah pihak antara lain mendiseminasikan buku – buku tentang lingkungan hidup dan kehutanan, memberikan motivasi bagi para pustakawan di lingkungan KLHK dan kegiatan lain yang disepakati.

 

Reporter : Anastasia Linawati

Dokumentasi : Prakas Agrestian

PerpusnasPerpustakaan NasionalBuku TerbaruPerpusnas RIPerpustakaan Nasional Republik IndonesiaKoleksi Digital

Hak Cipta 2022 © Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Jumlah pengunjung