Menindaklanjuti Kolaborasi Antarkementerian Melalui Perjanjian Kerja Sama

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Jakarta-Sebagai bentuk penguatan jejaring kerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri RI (Kemendagri), Perpustakaan Nasional (Perpusnas) dan Kemendagri melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS). Penandatanganan dilakukan di gedung layanan Perpusnas, Medan Merdeka Selatan secara on-site. (09/03)

Sekretaris Utama Perpusnas, Ofy Sofiana menerima kehadiran Kepala BPSDM Kemendagri, Sugeng Hariyono beserta para jajaran. PKS yang ditandatangani merupakan bentuk tindak teknis dari nota kesepahaman yang pernah terjalin di tahun 2019.

Sugeng Hariyono, Kepala BPSDM menyatakan bahwa Perpusnas merupakan mitra strategis agar semua masyarakat terliterasi.

“Kami siap berkolaborasi dengan Perpusnas, tidak hanya dengan BPSDM yang ada di Jakarta, tapi juga dengan BPSDM Regional di beberapa kota”, ungkapnya.

Semua provinsi memiliki BPSDM dan memiliki hubungan profesional terkait dengan pembinaan, anggaran, program dan evaluasi, namun keberadaannya adalah merupakan perangkat daerah, imbuhnya.

Ofy Sofiana, menyambut baik rencana penandatanganan yang akan dilaksanakan.

“Kami sangat senang menyambut kolaborasi ini. Mudah - mudahan segera diprogramkan kegiatan apa saja yang akan menjadi implementasi dari perjanjian ini”, tukasnya.

Terdapat empat ruang lingkup yang menjadi dasar dalam pelaksanaan PKS tersebut.

Ruang lingkup tersebut antara lain Pelaksanaan dukungan pengembangan kompetensi sumber daya manusia perpustakaan; Pemanfaatan sarana dan prasarana pengembangan kompetensi sumber daya manusia perpustakaan; Pelaksanaan uji kompetensi dan sertifikasi sumber daya manusia perpustakaan dan Optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi di bidang perpustakaan

 

Reporter         : Anastasia Linawati

Dokumentasi : Alfian

PerpusnasPerpustakaan NasionalBuku TerbaruPerpusnas RIPerpustakaan Nasional Republik IndonesiaKoleksi Digital

Hak Cipta 2022 © Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Jumlah pengunjung