Perpusnas Kejar Nilai B pada Reformasi Birokrasi

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Jakarta - Seluruh ketua kelompok kerja (pokja) Reformasi Birokrasi Perpustakaan Nasional (RB Perpusnas) dikumpulkan untuk lakukan percepatan pengumpulan evidence-based yang dibutuhkan pada Lembar Kerja Evaluasi (LKE). Upaya ini dilaksanakan agar nilai RB Perpusnas bisa meningkat, dari sebelumnya BB menjadi B.

Harapan tersebut diungkapkan oleh Kepala Perpusnas, Muhammad Syarif Bando, saat membuka agenda rapat Pembahasan LKE RB Perpusnas yang berlangsung melalui aplikasi Zoom pada Selasa (27/7/2021). Tak hanya itu, dia juga berpesan bahwa kaleidoskop dan testimoni masyarakat termasuk ke dalam unsur pengungkit yang paling dinilai oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB).

“Saya berharap, bersama dengan teman-teman di Humas, statement-statement ketika melakukan audiensi dengan pemerintah daerah bisa didapatkan,” ujar Syarif Bando.

Tak lupa, Kepala Perpusnas juga menyampaikan apreasiasi atas kerja keras yang telah dilakukan, terutama kepada para Agen Perubahan (AP) Perpusnas.

Lebih lanjut, Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Deni Kurniadi mengingatkan bahwa setiap item yang ada di dalam LKE RB Perpusnas harus diisi dengan bukti yang diminta. Sehingga, Perpusnas bisa mendapatkan nilai yang diharapkan.

Pada kesempatan yang sama, Deputi Bidang Pengembangan Bahan Pustaka dan Jasa Informasi, Ofy Sofiana, mengajak seluruh anggota tim RB Perpusnas untuk bekerja sama dalam meningkatkan nilai RB Perpusnas. Ofy berpesan untuk tidak lupa menyiapkan dokumen pendukung saat pengisian nilai pada LKE dilakukan.

“Nilai yang kita simpan di LKE ini harus disertai dengan dokumen yang ada,” terangnya.    

Batas waktu untuk mengunggah LKE RB Perpusnas dijadwalkan pada Jumat, 30 Juli 2021. Untuk itu, Kepala Perpusnas meminta seluruh Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama untuk mengawal jalannya proses pengumpulan bukti LKE RB Perpusnas ini.

Reporter: Basma Sartika

PerpusnasPerpustakaan NasionalBuku TerbaruPerpusnas RIPerpustakaan Nasional Republik IndonesiaKoleksi Digital

Hak Cipta 2022 © Perpusnas Republik Indonesia

Jumlah pengunjung: NaN