Medan Merdeka Selatan, Jakarta- Kepala Perpustakaan Nasional Muhammad Syarif Bando mengukuhkan Heri Hendrayana Harris atau yang akrab disapa Gol A Gong sebagai Duta Baca Indonesia Tahun 2021 bertempat di Teater Lantai 2 Perpusnas Medan Merdeka Selatan, Jumat (30/4). Menurut Kepala Perpusnas kehadiran Duta Baca di tengah masyarakat diharapkan akan menjadi pendobrak kesadaran pentingnya kebiasaan membaca dan literasi sebagai bagian elemen pembentuk sumber daya manusia unggul dan berdaya saing.
“Masyarakat butuh role model untuk memberikan inspirasi. Saya ingin Gol A Gong dapat memastikan seluruh ilmu di perpustakaan dapat diserap, diaplikasikan dan digunakan untuk menciptakan inovasi dalam barang dan jasa,†ungkap Kepala Perpusnas.
Dia juga berharap Gol A Gong sebagai seorang Duta Baca Indonesia sekaligus seorang penulis dapat berakselerasi dengan seluruh komponen bangsa teruatama daerah yang kesulitan mendobrak tradisi menulis untuk membentuk komunitas literasi. “Yang paling penting adalah bagaimana masyarakat Indonesia menyadari bahwa kemajuan diawali dari merubah pemikiran-pemikiran lama menjadi pemikiran baru melalui buku-buku baru yang tentunya dapat menciptakan inovasi,†imbuhnya.
Syarif Bando juga menyampaikan apresisasinya untuk orang-orang yang secara tidak langsung berperan sebagai Duta Baca untuk mengajak masyarakat berliterasi. Menurutnya keterbatasan Perpusnas dalam menjangkauan masyarakat memang membutuhkan bantuan dan partisipasi dari berbagai pihak.
Gol A Gong sebagai seorang pegiat literasi yang telah memiliki pengalaman berkeliling ke berbagai daerah di Indonesia menilai antusiasme masyarakat akan buku tinggi namun terkendala masalah akses yang sulit serta distribusi bahan bacaan yang belum merata.Â
Maka dalam tugasnya sebagai Duta Baca Indonesia yang baru Gol A Gong mengajak seluruh masyarakat untuk bangkit dan gemar tidak hanya membaca tapi juga menulis. “Semua yang datang semua ke Perpustakaan tentu tidak hanya untuk membaca, tapi bisa menulis, sehingga rak-rak yang ada perpustakaan akan penuh dengan karya-karya kita,†ajaknya.
Gol A Gong sendiri dalam karirnya menjadi seorang penulis telah menelurkan deretan karya cetak. Selain sebagai sastrawan, dia juga adalah Pendiri Rumah Dunia yang berada di Serang, Banten dan pernah didaulat menjadi Ketua Forum Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Indonesia. Sederet penghargaan penting pernah diraihnya, diantaranya Nugra Jasadarma Pustaloka pada 2007, Literacy Award, Anugerah Peduli Pendidikan, Tokoh Sastra Indonesia, Anugerah Kebudayaan Indonesia, Tokoh Penggerak Literasi, serta Penghargaan Literasi Anti Korupsi dari KPK.
Pengukuhan Gol A Gong ini sekaligus menjadi penanda penyerahan tongkat estafet dari Najwa Shihab untuk melanjutkan tugas sebagai seorang Duta Baca Indonesia. Najwa mengungkapkan rasa syukurnya telah diberi kesempatan sebagai Duta Baca Indonesia selama 5 tahun terakhir.
Menurutnya menjadi Duta Baca memberikan kesempatan mengenal Indonesia dari kaca mata literasi serta bertemu banyak orang yang peduli pada kegemaran membaca masyarakat. “Secara formal mungkin tugas saya sudah berakhir. Namun saya merasa tidak ada kata akhir untuk mengajak semua orang terus mencintai buku dan literasi,†pungkas Najwa.
Acara tersebut kemudian ditutup dengan gelar wicara yang menghadirkan narasumber yakni anggota Komisi X DPR RI Rano Karno, Direktur Utama PT. Balai Pustaka Achmad Fachrodji, dan Abang Buku DKI Jakarta Satria Bahar.
Reportase: Eka Purniawati
Fotografer: A. Kemal Nasution