Seiring dengan perkembangan teknologi pemograman dan regulasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik atau SPBE, Perpustakaan Nasional RI mengembangkan aplikasi INLISLite versi 4 berbasis cloud, Pusat Data dan Informasi Perpustakaan Nasional RI (PUSDATIN) mengadakan Focus Group Discussion (FGD) Forum INLISte Nasional sebagai ruang diskusi antara PUSDATIN dengan para pengguna INLISLite. Kegiatan FGD dilakukan pada tanggal 5 Desember 2023 di Hotel Mecure Jakarta Batavia dengan metode hybrid (luring dan daring). Kegiatan FGD ini dihadiri oleh 71 peserta dan 1.000 akun zoom meeting dan streaming youtube.
FGD INLISLite dibuka oleh Kepala Pusdatin Perpustakaan Nasional RI yaitu Dr. Taufiq A. Gani, S.Kom., M. Eng. Sc yang diwakili oleh Ellon Kenedi, S.Si yaitu Kepala Tata Usaha Pusdatin Perpustakaan Nasional RI. Lalu dilanjutkan dengan laporan penyelenggaraan yang disampaikan oleh Ketua Panitia, Rifa Fadilah, S.Sos. FGD INLISLite mengundang beberapa narasumber dengan materi yang berbeda antara lain: Ilyas Dalimar, S.Kom (Pranata Komputer Ahli Pertama Pusdatin Perpustakaan Nasional RI) - Konsep Aplikasi INLISLite versi 4 berbasis Cloud; Hamka Mannan, S.Kom (Konsultan pengembang Aplikasi INLISLite versi 4) – Overview Aplikasi INLISLite versi 4 berbasis Cloud; Sri Hartono (Admin Aplikasi INLISLite pada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur) – Tinjauan Aplikasi INLISLite versi 4 dari sudut pandang pengelola perpustakaan Provinsi; Ach Sirojudin (Admin Aplikasi INLISLite pada Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Purbalingga) – Tinjauan Aplikasi INLISLite versi 4 dari sudut pandang pengelola perpustakaan Kabupaten; Adhitya Abriansyah Afandi, SE., M.Si (Kepala Perpustakaan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK)) – Tinjauan Aplikasi INLISLite versi 4 dari pandang pengelola perpustakaan Khusus; Ika Rudianto, S.Sos., M.I.Kom (Pustakawan Ahli Muda pada Perpustakaan Universitas Airlangga) – Tinjauan Aplikasi INLISLite versi 4 dari sudut pandang pengelola perpustakaan Perguruan Tinggi; Thian Wisnu Isnanto, S.Hum (Admin Aplikasi INLISLite pada Unit Pelaksana Perpustakaan DKI Jakarta) – Tinjauan Aplikasi INLISLite versi 4 dari sudut pandang pengelola perpustakaan Sekolah dan dimoderatori oleh Aristianto Hakim, S.IPI.
Kegiatan Focus Group Discussion INLISLite ini berujuan untuk memberikan pengetahuan dan pelatihan tentang pengembangan INLISLite versi 4 yang berbasis Cloud sehingga dapat diaplikasikan dan digunakan dengan baik oleh para pengguna INLISLite di seluruh wilayah Indonesia.