Perpusnas dan Bakamla Sinergi Bangun Perpustakaan di 8 Desa Maritim

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Medan Merdeka Selatan, Jakarta- Badan Keamanan Laut (Bakamla) mengajak Perpusnas untuk bekerjasama membangun desa pesisir melalui program Desa Maritim. Kerjasama yang dimaksud yaitu dalam menyediakan akses perpustakaan di 8 Desa Maritim yang kini tengah dikembangkan Bakamla.

Kasubdit Kerjasama Dalam Negeri Bakamla Eli Susiyanti menyatakan keberadaan Desa Maritim terkait dengan adanya kerawanan kegiatan pembalakan liar di Kawasan pesisir.

“Dalam membangun Desa Maritim kami mendapatkan bantuan dari Pemerintah Daerah yang begitu besar. Antusiame masyarakat pesisir untuk memiliki sarana yang dapat meningkatkan ilmu pengetahuan juga luar biasa besar,” ungkap Eli saat bertemu dengan Kepala Perpustakaan Nasional Muhammad Syarif Bando di Gedung Fasilitas Layanan Perpusnas, Kamis (20/2).

Saat ini Desa Maritim yang sudah memiliki perpustakaan ada di 6 titik. Yaitu di Kab. Pandeglang, Kab. Natuna, Kab. Asahan, Kab. Sambas, Kab. Nunukan, dan Kota Tual. BAKAMLA kini tengah berupaya menambah Desa Maritim di 2 tempat lain yaitu di Bangka Belitung dan Jayapura.

Selain itu Bakamla juga memiliki 14 Stasiun Pemantauan Keamanan dan Keselamatan Laut yang kerap dikunjungi masyarakat sekitarnya untuk mencari informasi. Eli berharap Perpustakaan akan memberikan dukungan dalam pengembangan perpustakaan tempat-tempat tersebut.

Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan Umum dan Khusus Nurhadisaputra meminta agar Bakamla memastikan bagaimana perpustakaan tersebut akan dibangun dan dikelola. “Perlu dipastikan dulu tentang ketersediaan tempat, SDM pengelola perpustakaan, serta bagaimana kedepannya perpustakaan tersebut dikembangkan”, ujar Nurhadi

Nurhadi juga menghimbau agar upaya pengembangan perpustakaan ini tidak tumpeng tindih dengan  kebijakan Presiden Jokowi terkait pembangunan di lokasi prioritas (LOKPRI).

 

Reportase: Eka Purniawati

Fotografer: Raden Radityo

PerpusnasPerpustakaan NasionalBuku TerbaruPerpusnas RIPerpustakaan Nasional Republik IndonesiaKoleksi Digital

Hak Cipta 2022 © Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Jumlah pengunjung