Perpusnas Dampingi Kunjungan Kerja Reses Komisi X DPR RI Ke Kabupaten Bantul, D.I Yogyakarta

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia

Bantul, DIY – Komisi X DPR RI melakukan kunjungan kerja reses ke Kabupaten Bantul pada Selasa (27/02), masa Persidangan III Tahun sidang 2023-2024. Agenda diawali dengan kunjungan ke sekolah yaitu SMP Negeri 1 Kabupaten Bantul. Rombongan komisi X DPR RI disambut oleh Bapak Heri Prasetya, yang merupakan Kepala Sekolah SMP Negri 1 Bantul.

Agenda selanjutnya yaitu mengunjungi Dekranasda Bantul, yang merupakan salah satu tempat kerajinan dan produk lokal masyarakat Bantul. Di dalam gedung Dekranasda Bantul, rombongan Komisi X DPR RI disambut oleh Emi Masruroh Halim, yang merupakan Bunda Literasi di Kabupaten Bantul sekaligus istri dari Bupati Bantul. Beliau kemudian mengajak rombongan untuk melihat-lihat showroom Dekranasda Bantul yang berisikan kerajinan tangan dan produk makanan lokal masyarakat Bantul.

Selesai dari Dekranasda, rombongan melanjutkan perjalanan menuju Kantor Bupati Bantul. Disana, rombongan disambut oleh Pak Abdul Halim Muslih selaku Bupati Bantul dan rombongan dipersilahkan memasuki ruang rapat kantor Bupati Bantul. Acara Kunjungan Kerja Reses untuk menampung aspirasi dari masyarakat Bantul dibuka oleh Pak Abdul Halim pada pukul 13.00. Setelah sesi kata sambutan dari Bupati Bantul dan Ketua Tim Perwakilan Komisi X DPR RI, Bapak Abdul Fikri Faqih, para tamu undangan yang terdiri dari tokoh masyarakat dan lembaga pemerintahan dipersilahkan untuk menyalurkan aspirasi mereka.

Pada kesempatan tersebut, perwakilan dari Dinas Perpustakaan Kabupaten Bantul, Bapak Krisna yang merupakan Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten Bantul, menyampaikan aspirasinya terkait gedung perpustakaan saat ini yang masih menggunakan tanah Kalurahan, bukan tanah PEMDA.

"Saya mengucapkan terima kasih atas bantuan Dana Alokasi Khusus yang diberikan kepada Dinas Perpustakaan Kabupaten Bantul sebesar 10.7 miliar, sehingga nanti kedepannya Perpustakaan Kabupaten Bantul bisa dibangun di tanah PEMDA, tidak lagi menggunakan tanah Kalurahan," tutur Krisna.

Ia juga menyampaikan informasi mengenai kurangnya tenaga perpustakaan sekolah di Kabupaten Bantul.

"Dari sekian banyak sekolah yang ada di Bantul, hampir seluruh perpustakaan sekolahnya dikelola oleh guru, bukan tenaga perpustakaan," tutur Krisna

Selain Pak Krisna, perwakilan dari bidang lain pun turut serta memberikan aspirasi mereka. Seperti Pak Isdamoko dari perwakilan Dinas Pemuda dan Olahraga, yang menyampaikan aspirasi terkait rehabilitasi sarana dan prasarana sekolah yang terdampak bencana. Lalu juga ada perwakilan dari Dinas Pariwisata Bantul, Bapak Wintarto, yang menyampaikan aspirasi mengenai rencana pembangunan destinasi wisata di Bukit Menger. 

Di akhir kunjungan, acara ditutup dengan penyerahan piagam Dana Alokasi Khusus secara simbolis dari Komisi X DPR RI dan mitra kepada Bupati Bantul. Terdapat tiga buah piagam Dana Alokasi Khusus, yaitu Dana Alokasi Khusus dari Perpustakaan Nasional, Kemendikbud, dan Kemenparekraf.

Reportase: M. Rahindra Rajasya

Dokumentasi: I Putu Dian Perdana

PerpusnasPerpustakaan NasionalBuku TerbaruPerpusnas RIPerpustakaan Nasional Republik IndonesiaKoleksi Digital

Copyright 2022 © National Library Of Indonesia

Jumlah pengunjung